REDAKSIRIAU.CO PEKANBARU – Pasca dibakarnya mobil pribadinya, Nur Hasyim, tidak ada penjagaan ketat yang dilakukan di rumahnya. Hal ini diterangkan oleh Nur Hasyim didampingi anaknya Irvan, Jumat (13/10/2017). Irvan, anak Nur Hasyim juga membenarkan hal tersebut. Irvan mengatakan hal ini bukanlah dianggap sebuah teror oleh Nur Hasyim dan keluarganya. Irvan justru mengatakan kejadian ini merupakan sebuah musibah yang tidak bisa dielakkan. “Tidak ada penjagaan ketat, karena kita menganggap ini bukanlah sebuah teror. Kalau kita ambil pusing ini teror, pasti sudah banyak pihak kepolisian yang menjaga disini, tapi lihat tidak ada satupun penjaga, seperti biasa saja,” ujar Irvan. Seperti yang diketahui, Nur Hasyim mengalami peneroran Jumat (13/10/2017) dini hari. Mobil pribadi milik Nur Hasyim dibakar oleh orang tidak dikenal. Nur Hasyim sendiri mengetahui mobilnya terbakar saat pulang dari Salat Subuh. (bpc9)