Ini Respon Gubri Jika Raja Salman Lirik Investasi di Riau
REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman tidak ingin berandai-andai. Raja Arab Saudi, Salman Bin Adul Aziz Al-Saud akan datang ke Indonesia dengan tawaran investasi besar.
Andi Rachman sepertinya tidak berminat tawarkan investasi ke penguasa tanah arab itu. "Saya tidak mau berandai-andai. Jangan berpikir seperti itu. Jangan terlalu jauh ke Raja Salman berharap investasi," katanya, Selasa (28/02/2017).
Baca: Salah Orang, Netizen Kira Artis Punjabi Sebagai Putri Raja Arab
Andi Rachman merespon itu sambil tertawa. Menurut pandangan dia, masih sangat jauh bagi Riau akan dilirik sebagai kawasan investasi Raja Salman.
Kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud ke Indonesia berpotensi membawa masuk investasi sekitar USD25 miliar atau setara Rp333,47 triliun. Dalam kunjungan itu, pemerintah Indonesia akan menawarkan sejumlah proyek kerja sama kepada Arab Saudi.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno berharap Raja Salman bisa berinvestasi saat melakukan kunjungan ke Indonesia. "Rencananya, Raja Arab Saudi membawa 10 menteri dan 25 pangeran dengan tujuan mempererat hubungan Indonesia-Arab Saudi," kata Rini.