Dewan Sayangkan Aparatur Sipil Negara Suka Keluyuran

Ilustrasi/Int
REDAKSIRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau, Muhammad Yusuf Said menyayangkan maraknya Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berkeluyuran disaat jam kerja.

Padahal, perilaku itu menjadi tanggungjawab seluruh kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah di Kabupaten Inhil untuk mengontrolnya.

Loading...

"Sudah disampaikan, intinya pengawasan dari Kepala SKPD, jadi harus bertanggungjawab terhadap disiplin pegawainya," sebutnya, Selasa (10/5/2016).

Padahal, katanya melanjutkan, pada tahun 2014 silam Bupati Inhil telah menyarankan akan seluruh ASN untuk menjalankan program gerakan sarapan pagi di rumah.

Namun, pada kenyataannya hingga saat ini hal tersebut belum berjalan seperti ke inginan Wardan.

Gerakan sarapan pagi di rumah ini bertujuan agar seluruh PNS di lingkungan Pemkab Inhil dapat sarapan bersama keluarga sebelum berangkat kerja.

"Jadi, setelah apel pagi mereka tidak lagi keluyuran di warung kopi." Tukasnya. (Adv)

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...