Waduh, Jalan Riau Digenangi Air

tribunnews.com
REDAKSIRIAU.CO, PEKANBARU - Masalah infrastruktur jalan masih kerap "menghantui" masyarakat Riau.

Mulai dari kerusakan badan jalan hingga masalah meluapnya air hujan dari drainase. Seperti yang terjadi kali ini, kemacetan terjadi di ruas Jalan Riau akibat meluapnya air hujan dari drainase, Sabtu (7/5/2016) sore.? Kondisi itu menjadikan Satlantas Polresta Pekanbaru memberlakukan sistem buka tutup jalan.

Loading...

Kasatlantas Polresta Pekanbaru, Kompol Zulanda mengungkapkan, dalam kondisi hujan lebat ia dan beberapa personel turun mengatur lalu lintas. Sebab jumlah kendaraan yang padat karena hari libur menjadikan ruas jalan Riau mendapat perhatian.

"Kendaraan mengarah ke Jalan Riau karena ada beberapa lokasi yang dituju. Salah satunya Mall Ciputra. Dalam kondisi hari libur jumlah kendaraan semakin padat. Sementara ruas jalan digenangi air. Itu yang menyebabkan kemacetan," terang Zulanda.

Menurut Zulanda pada titik genangan air kendaraan terpaksa melambat karena khawatir air masuk kedalam knalpot. Kondisi itu menjadikan lalu kendaraan terendat dan otomatis menjadikan jalan macet.

"Sistem drainase yang tidak baik menyebabkan ruas jalan tergenang. Tentu sangat kami sayangkan kondisi seperti ini. Kami harap pemerintah Kota Pekanbaru melakukan perbaikan," pungkas Zulanda.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...