Ini Sembilan Daerah Yang Terima Surat Suara Pilkada Riau 2018 Lebih Awal

REDAKSIRIAU, PEKANBARU- Jika tidak ada aral melintang, surat suara untuk Pilkada Riau 2018 akan segera mulai didistribusikan pada Jumat (1/6/2018).

Untuk tahap awal, direncanakan pendistribusian akan dilakukan untuk 9 daerah, di antaranya adalah, Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, Rokan Hulu, Pekanbaru, Siak, Meranti, Bengkalis, Dumai dan Rokan Hilir.

Sebagaimana diketahui, poses pencetakan surat suara dilakukan di PT Temprima, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, sebagai pemenang tender percetakan surat suara.

Loading...

Ketua KPU Riau, Nurhamin mengatakan, pengiriman dari tempat percetakan tersebut diperkirakan memakan waktu hingga 6 hari sampai ke daerah tujuan nantinya.

"Untuk pengiriman sampai ke daerah diperkirakan selama 6 hari ke seluruh daerah tujuan. Jadi, paling lambat tanggal 8 Juni sudah dilakukan pelipatan surat suara di daerah," kata Nurhamin kepada Tribun, Kamis (31/5).

Sedangkan untuk sejumlah daerah lainnya menurut Nurhamin akan segera menyusul berdasarkan jadwal yang sudah disusun sebelumnya.

"Untuk tiga daerah lainnya akan segera menyusul pendistribusiannya," ulasnya.

Nurhamin menambahkan, pihaknya akan turun langsung ke lokasi perusahaan percetakan bersama pihak Bawaslu Riau, untuk memastikan proses pengiriman surat suara berjalan baik.

"Di sana nantinya akan dibuat berita acara pengiriman surat suara sebelum resmi dikirim. Kami akan berangkat besok, Jumat. Surat suara yang rusak langsung dimusnahkan dan disaksikan pihak terkait," ulasnya.

Ia berharap, seluruh tahapan pengiriman surat suara hingga pelipatan di daerah berjalan dengan lancar. Ia juga meminta bantuan pihak terkait seperti Bawaslu dan juga Kepolisian untuk membantu melakukan pengawasan.

"Sehingga tahapan yang dilaksanakan KPU dapat berjalan dengan baik tanpa ada indikasi kesalahan apapun," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, pemenang tender pencetakan surat suara Pemilihan Gubernur Riau 2018, yakni PT Temprima sudah bekerja sejak Sabtu (25/5) lalu. 



Tribunpekanbaru.com 

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...